Persib Lawan Borneo Tanpa Klok Dah Edo

                           Pemain Persib 
Persib Bandung dipastikan tidak akan diperkuat dua pemain kuncinya, Marc Anthony Klok dan Edo Febriansah, saat menghadapi Borneo FC pada laga lanjutan pekan ke-28 kompetisi Liga 1 musim 2024/2025.

Keduanya harus absen karena menjalani hukuman akumulasi kartu kuning. Meski kehilangan dua sosok berpengalaman, pelatih kepala Persib Bandung, Bojan Hodak menegaskan bahwa Persib memiliki kedalaman skuat yang cukup untuk mengisi kekosongan tersebut.

"Ya, harus bagaimana lagi? Kami masih punya pemain lain. Semua pemain harus layak mendapatkan gaji, ada 22 pemain, jadi kami punya cukup (pemain)," ungkap Bojan Hodak.

Untuk posisi yang ditinggalkan Klok, Ia menjelaskan bahwa stok gelandang yang tersedia masih sangat cukup dan bisa diandalkan. Bojan menyebutkan beberapa nama yang siap menjadi starter dan memberi kontribusi penting di lini tengah.

"Di lini tengah, kami punya lebih dari cukup. Kami punya Mateo (Kocijan), kami punya Robi (Darwis), Adam (Alis), Tyronne, dan Adzikry. Jadi ada lima pemain yang bagus," tambahnya.

Sementara itu, untuk posisi bek kiri yang ditinggal Edo, Bojan mengisyaratkan akan mengandalkan Zalnando yang selalu bisa tampil secara meyakinkan di beberapa laga sebelumnya ketika dimainkan.

"Di posisi bek kiri, kemungkinan Zalnando akan bermain di sana. Dia bermain bagus saat lawan Arema dan di beberapa pertandingan lain saat masuk menggantikan Edo," lanjutnya.

Tidak hanya itu, pelatih berkebangsaan Kroasia yang telah menyabet gelar juara di Kamboja, Malaysia hingga Indonesia itu mengungkapkan beberapa alternatif lain yang juga bisa dimainkan di sisi kiri pertahanan.

"Robi bisa main sebagai bek kiri. Kakang juga bisa main bek kiri. Bahkan Henhen jika dibutuhkan bisa main sebagai bek kiri," pungkasnya. 

Admin

Admin

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال